Kandungan Rokok.
nah sebelum kalian memulai atau memutuskan untuk menjalani hidup kalian dengan rokok, ada baiknya jika kalian mengetahui dengan pasti kandungan-kandungan yang ada pada rokok itu sendiri, adapun kandungannya adalah sebagai berikut :
- Nikotin kandungan yang dapat menyebabkan perokok merasa rileks.
- Tar, yang terdiri dari 4000 bahan kimia yang mana 60 diantaranya adalah karsinogenik
- Sianida, senyawa kimia yang mengandung cyano.
- Benzene, juga dikenal sebagai bensol, senyawa kimia organik yang mudah terbakar dan tidak berwarna.
- Cadmium, sebuah logam yang sangat beracun dan radioaktif.
- Metanol, alkohol kayu, alkohol yang sangat sederhana, yang dikenal juga dengan metil alkohol.
- Asetilena, merupakan senyawa kimia yang tak jenuh yang juga merupakan hidrokarbon alkuna yang paling sederhana.
- Amonia, dapat ditemukan dimana-mana, tetapi sangat beracun dalam kombinasi unsur-unsur tertentu.
- Formaldehida, cairan yang sangat beracun yang biasa digunakan untuk mengawetkan mayat.
- Hidrogen sianida, racun yang biasa di gunakan untuk membunuh semut, zat ini juga digunakan untuk bahan pembuat plastik dan pestisida.
- Arsenik, bahan yang terdapat dalam racun tikus.
- Karbon Monoksida, bahan kimia yang beracun yang ditemukan dalam asap buangan mobil.
nah kan, sekarang udah tau tuh apa aja kandungan yang akan masuk dan bercampur dalam tubuh kalian, sekarang pilihan ada pada diri kalian deh, milih hidup sehat tanpa rokok atau sebaliknya.
Tips Untuk Yang Ingin Berhenti Merokok Ala Gue.
- Niat, yah itu sih udah pasti, kalo gak ada niat buat perokok berhenti gak akan bisa berhenti.
- Sedia Permen, Biasanya orang yg bisa merokok, terus tiba-tiba gak ngerokok mulutnya berasa asem, nah biar gak asem ganti sama permen aja.
- Inget Kandungan yang diatas.
- Berdoa Supaya rokok semakin mahal, kalo rokok semaki mahal kalian akan berpikir lagi untuk membeli rokok.
- Cari pacar atau suami/ istri yang anti asap rokok. wah, kalo ini bisa jadi penghalang kita buat merokok lagi, ap lagi larangan itu muncul dari orang yg kita sayang
- Jangan bawa Rokok dan pematik, kalo gak bawa-bawa rokok atau pematik bagaimana kita mau merokok? ya kan?
nah, semoga dengan tulisan ini bisa membuka mata kalian akan pentingnya suatu kesehatan, hidup sehat tanpa rokok, dan buat yang baru mulai merokok atau baru mau coba-coba mending jangan deh, apalagi masih sekolah. jadi, buatlah masa muda kalian dengan diisi hal-hal yang positive dan sehat. terima kasih.
Regards,
@diedith_arc
No comments:
Post a Comment